Thursday, April 24, 2014

Tempat Wisata Yang Menjijikan

Post oleh : AnimeUnique | Rilis : April 24, 2014 | Series :
Bagi sebagian masyarakat yang suka dengan kebersihan, tempat wisata religi yang satu ini pasti akan menjadi suatu tempat wisata yang menjijikkan. Namun, bagi orang yang suka dengan hal-hal "gaib" atau sesuatu yang "menantang", travelling ke tempat ini akan jadi sangat mengasyikkan.

Kuil Tikus


Kuil ini merupakan sebuah tempat pemujaan yang di dalamnya terdapat ribuan tikus yang dipelihara dengan baik. Lebih dari 100 kg makanan tikus diberikan setiap harinya agar tikus-tikus tersebut tetap bisa hidup.
Kuil ini dijadikan sebagai tempat peribadatan dan pencarian berkat, sekaligus tempat wisata bagi mereka yang ingin melihat tempat peribadatan dengan banyak tikus di dalamnya.

Kepercayaan Aneh


Kebanyakan masyarakat India juga percaya bahwa jika mereka datang ke tempat itu dan membawa makanan, maka makanan yang digigit tikus adalah suatu pertanda bahwa mereka akan mendapatkan berkat.

Sanksi Aneh


Akan tetapi, kalau kamu datang ke tempat ini dan tanpa sengaja atau pun sengaja membunuh si tikus, maka kamu akan dianggap sebagai orang yang berdosa. Untuk menebus dosa tersebut, kamu harus membeli patung tikus emas atau perak untuk kemudian disimpan di tempat pemujaan.

google+

linkedin